Minggu, 10 Juni 2012

KONSEP KEADILAN

A.    Pengertian    
Keadilan adalah keseimbangan atau keharmonisan antara menun tut hak dan menjalankan kewajiban.
Menurut Aristoteles, keadilan adalah kelayakan dalam tindakan manusia, kelayakan diartikan sebagai titik tengah diantara kedua ujung ektrem yang terlalu banyak dan terlalu sedikit. Menurut Plato, diproyeksikan pada orang orang yang adil adalah orang yang mengendalikan diri dan perasaannya dikendalikan oleh akal. Sedangklan menurut Socrates, diproyeksikan pada pemerintah. Keadilan tercipta bilamana setiap warga sudah merasakan bahwa pihak pemerintah sudah melaksanakan tugasnya dengan baik.
B.    Konsep keadilan:
1.    Keadilan adalah pengakuan yang seimbang antara hak kewajiban.
2.    Keadilan terletak pada  keseimbangan atau keharmonisan antara menuntut hak dan kewajiban.
3.    Tindakan yang hanya menuntut hak lupa kewajiban merupakan pemerasan.
4.    Tindakan yang hanya menjalankan kewajiban tanpa menuntut hak juga berakibat mudah berbudak atau diperas orang.
Jadi, keadilan dalah:
1.    Kesadaran adanya hak yang sama bagi setiap warga negara.
2.    Kesadaran adanya kewajiban yang sama bagi setiap warga negara.
3.    Hak dan kewajiban untuk menciptakan kesejahteraan dan kemakmuran yang merata.
C.    Macam –macam Keadilan
a.    Menurut sumbernya:
1)    Keadilan individual, adalah keadilan yang bergantung pada kehendak baik atau kehendak buruk masing-masing individu.
2)    Keadilan sosial, adalah keadilan yang pelaksanaannya bergantung pada struktur-struktur itu terdapat dalam bidang politik, ekonomi, sosial budaya dan ideologi.
b.    Menurut jenisnya:
1)    Keadilan legal (keadilan moral)
2)    Keadilan distributif
3)    Keadilan kumulatif

D.    Ciri-ciri Nilai keadilan
Ciri-ciri nilai keadilan:
1.    Tidak memihak
2.    Sama hak
3.    Sah menurut hukum
4.    Layak dan wajar
5.    Benar secara moral
Bila keadilan dijunjung dalam masyarakat, maka akan tercipta kehidupan yang tentram, harmonis dan sejahtera. Cara menciptakan keadilan atau bersifat adil, diantaranya:
1.    Adanya tekad bahwa hanya dengan keadilan hidup akan berkah.
2.    Berlaku adil pada siapapun hidup akan sukses.
3.    Cari ilmu supaya mengetahui:
     Hak dan kewajiban serta aturan-aturan hidup lurus dan benar.
     Tahu hak Allah, diri, orang tua, umat dan keluarga.
     Orang yang kurang berilmu dan ilmu agama cenderung berbuat dzalim.
     Tidak tahu batasan antara yang benar dan yang salah mengetahui hawa nafsu.
4.    Berusaha menyelesaikan masalah dengan data dan informasi yang benar dan akurat (ilmiah).
5.    Menjadikan keadilan sebagai kunci kebahagiaan, keselamatan, kesuksesan, dan kemuliaan dalam hidup.
Akibat ketidakadilan:
1.    Kehancuran bagi, dirinya, keluarga, perusahaan, masyarakat, bangsa.
2.    Terciptanya kezaliman:
     Keadaan yang tidak lagi menghargai, menghormati hak-hak orang.
     Sewenang-wenang merampas hak orang lain demi keserakahan dan kepuasan nafsu.
Adil merupakan ciri seseorang yang taqwa kepada Allah:
1.    Mulia dihadapan Allah
2.    Akhlak dan kebiasaan baik
“Berlaku adilah, karena adil itu lebih dekat kepada taqwa”.
 (Q.S.Al-maidah;5-8)
Adil terhadap Allah yaitu menyadari kita ciptaan Allah, kita milik Allah, dan segalanya titipan Allah. Maka imbangi dengan beribadah dengan benar-benar jangan jadi hamba dan apa dan siapapun kecuali hamba Allah.
Adil terhadap diri sendiri:
1.    Perlakukan diri kita adil (kebutuhan jasmani dan jasmani bersih dari penyakit hati).
2.    Ibadah yang tulus dan istiqomah.
3.    Jaga diri dari perbuatan dosa dan maksiat maka hidup akan tentram.
Adil terhadap orang tua: Jadilah anak shaleh, berbakti dan balas budi.
Adil terhadap sanak saudara, dosen tetangga, pembantu, karyawan: Jangan memanfaatkan kekuasaan dari amanah untuk kepentingan pribadi, keluarga dan kelompok. Seharusnya mengayomi semua pihak, menegakkan hukum, jadi panutan. Maka akhlak masyarakat akan meningkat baik. Pemimpin yang adil akan masuk surga.
E.    Manusia dan Penderitaan
Penderitaan berasal dari kata derita. Derita bersal dari bahasa sansekerta dhra artinya menahan atau menanggung. Derita artinya menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan itu dapat lahir atau batin, atau lahir batin. Penderitaan termasuk realitas dunia dan manusia. Intensitas penderitaan bertingkat-tingkat, ada yang berat dan juga ringan.
Suatu peristiwa yang dianggap penderitaan oleh seseorang belum tentu merupakan penderitaan bagi orang lain. Dapat pula suatu penderitaan merupakan energi untuk bangkit bagi seseorang atau sebagai langkahh awal untuk mencapai kenikmatan atau kkebahagiaan.
Penderitaan manusia dapat diperinci sebagai berikut:
1.    Penderitaan yang timbul karena perbuatan buruk manusia.
2.    Penderitaan yang timbul karena penyakit, siksaan atau azab Tuhan.
Pengaruh penderitaan:
Orang yang mengalami penderitaan mungkin akan memperoleh pengaruh bermacam-macam dan sikap dalam dirinya. Sikap yang timbul dapat berupa sikap positif ataupun sikap negatif. Sikap negatif misalnya, penyesalan karena tidak bahagia, sikap kecea, putus asa, ingin bunuh diri. Kelanjutan sikap ini dapat timbul sikap anti, misalnya anti kawin/ tdak mau kawin, tidak punya gairah hidup.
Sikap posif yaitu sikap optimis mengatasi penderitaan hidup, bahwa hidup bukan rangkaian penderitaan, melainkan perjuangan membebaskan diri dari penderitaan, dan penderitaan itu adalah hanya bagian dari kehidupan.
F.    Manusia dan Pandangan Hidup
Pandangan hidup artinya pendapat atau pertimbangan yang dijadikan pegangan, pedoman, zarahan, petunjuk hidup di dunia. Pendapat atau pemikiran itu merupakan hasil pemikiran manusia berdasarkan pengalaman sejarah menurut waktu dan tempat hidupnya.
Pandangan hidup dapat diklasifikasikan berdasarkan asalnya terdiri dari 3 macam, yaitu:
1.    Pandangan hidup yang berdasar dari agama yaitu pandangan hidup yang mutlak kebenarannya.
2.    Pandangan hidup yang berupa ideologi yang disesuaikan dengan kebudayaan dan norma yang terdapat pada negara tersebut.
3.    Pandangan hidup hasil renungan yaitu pandangan hidup yng relatif kebenarannya.
Sumber pandangan hidup:
1.    Agama (ialam memiliki nilai kebenaran mutlak)
2.    Nilai-nilai budaya suatu bangsa
3.    Pancasila
4.    Hasil renungan seseorang hingga menjadi ajaran etika untuk hidup
Apabila pandangan hidup itu diterima oleh sekelompok orang sebagai pendukung suatu organisasi, maka pandangan hidup itu disebut ideologi. Jika organisasi itu organisasi politik, ideologinya disebut ideologi politik. Jika organisasi itu negara. Ideologinya disebut ideologi negara.
Unsur-unsur pandangan hidup:
1.    Cita-cita
2.    Kebajikan
3.    Usaha
4.    Keyakinan/kepercayaan
Manusia dan kegelisahan:
Kegelisahan asak kata gelisah artinya resah, rasa tak tentram, rasa selalu khawatir, tidak tenang, tidak sabar menunggu, cemas, dsb. Menurut Sigmund Freud ada 3  macam kecemasan, anta lain:
1.    Kecemasan kenyataan, yaitu kecemasan karena ada bahaya dari luar yang mengancam.
2.    Kecemasan Neurorik (syaraf), yaitu kecemasan karena pengamatan tentang bahaya dari naruliah seperti: phobia, gugup, kecemasan karena bayangan diri sendiri.
3.    Kecemasan moral, yaitu kecemasan yang disebabkan oleh sifat tamak, kikir, iri hati, dengki dan lainnya yang tidak terpuji dihadapan manusia dan Allah.
Orang selalu gelisah karena takut akan kehilangan hak, nama baik, ancaman dari luar dan dalam. Usaha-usaha mengatasi kecemasan/kegelisahan yaitu dengan bersikap tenang, pasrah, percaya dan berlindung kepada Allah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar